BANYUWANGI, KARENA CANTIKMU AKU KEMBALI

 

Apa kabar sobat semua berjumpa kembali di blog saya yang selalu bercerita tentang pengalaman, destinasi dan segala hal terkait dengan wisata, sudah dua minggu lebih saya belum menulis blog kembali dikarenakan ada beberapa pekerjaan yang harus dipkirkan dan dikerjakan, sehingga fokus akan menulis jadi sedikit terganggu, apalagi dimasa pandemi ini kita saya jadi jarang sekali mengunjungi tempat wisata yang biasanya saya lakukan setidaknya satu hari dimasa libur kerja, alasannya sih karena saya sangat menghormati sekali akan program PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) karena saya percaya kepedulian kita bisa menyelamatkan saudara, teman dan sahabat kita. 

Kali ini saya ingin bercerita tentang sebuah daerah di Jawa Timur yang selalu membuat saya ingin kembali untuk menyambanginya, daerah itu adalah Banyuwangi, ada beberapa alasan kenapa tempat ini begitu spesial dimata saya, pertama ditempat ini memiliki beberapa destinasi menawan yang masih kurang populer dibanding tetangganya Bali, sehingga pengunjungnya masih sedikit membuat saya lebih bisa menikmati suasana tanpa di ganggu oleh ramainya pengunjung, kedua ditempat ini terdapat destinasi langka yang hanya ada dua di dunia, ketiga adanya destinasi indah yang hadir dari kesadaran masyarakat akan kepedulian lingkungan yang telah rusak, keempat ditempat ini juga menawarkan sensasi berwisata ala-ala padang savana dengan keanekaragaman satwa liar yang hidup bebas tidak seperti di kebun binatang, kelima tempat ini juga menawarkan destinasi pantai indah nan mempesona yang kualitasnya tidak kalah dengan Pulau Dewata Bali. Dari beberapa alasan itulah saya beralasan bahwa Banyuwangi adalah daerah cantik yang pasti akan membuat saya kembali.   

GUNUNG IJEN 

Gunung Ijen merupakan destinasi yang wajib sobat kunjungi ketika menyambangi Banyuwangi, gunung yang memiliki ketinggian 2386 mdpl ini memiliki beragam keindahan yang tiada tara, mulai dari Blue Fire yang terletak di kawah Gunung Ijen yang hanya bisa dinikmati di tempat ini dan di negara Islandia, sangat langka dan pasti jadi buruan favorit para turis mancanegara, blue fire adalah sebuah api biru yang keluar dari sela-sela kawah ijen, warna birunya hanya dapat kita saksikan diwaktu gelap, maka dari itu waktu yang tepat menikmati api biru ini adalah di saat pukul tiga atau empat pagi. Destinasi Gunung Ijen dibuka pada pukul  satu dini hari sampai dengan siang hari, untuk dapat menikmati tempat ini terlebih dahulu kita harus mendaki selama dua sampai tiga jam ditambah turun menuju kawah sekitar tiga puluh sampai empat empat puluh lima menit, usaha yang sangat extra memang, tapi kita tidak akan kecewa dengan suguhan langka ditempat ini, untuk sobat yang tidak kuat mendaki bisa juga menggunakan jasa troli dorong yang dihargai mulai dari dua ratus ribu sampai diatas satu juta tergantung jarak yang akan ditempuh dan berat badan, tapi tenang masih bisa nawar koq. Selama diperjalanan menuju kawah kita juga bisa menyaksikan aktifitas menarik dari para penambang belerang kawah ijen yang bekerja memanggul belerang seberat lebih dari 70 Kg beberapa kali naik turun bisa juga kita memohon untuk berfoto bersama mereka tapi inget ya jangan sampai mengganggu pekerjaan mereka. Setelah menyasikan blue fire yang sangat langka kita juga disuguhkan dengan pemandangan sunrise yang sangat cantik, saking cantiknya para wisatawan sering menyebut daerah ini dengan "first sunrise in java" untuk membuat sempurna ditempat ini kita juga bisa menikmati birunya kaldera kawah ijen yang sangat cantik dari ketinggian, jujur suguhan itu semua membuat saya jadi tidak ingin beranjak dari tempat ini dan selalu membuat saya ingin kembali, bahkan tempat ini sudah membuat saya kembali sampai ketiga kalinya. 

Blue Fire
Kawah Ijen

Gunung Ijen

BANGSRING UNDERWATER 

Bangsring merupakan salah satu Desa di Banyuwangi, daerah ini memiliki pantai yang merupakan Selat Bali, dekat dari Pelabuhan Ketapang, dahulu pantai Bangsring memiliki kekayaan bawah laut yang sangat indah, saking indahnya daerah ini menjadi penyumbang mata pencaharian masyarakat dari mengambil ikan hiasnya untuk dijual namun lama kelamaan alamnya mulai hancur dan tidak ada lagi yang bisa di ambil, di tengah kesulitan itu masyarakat mulai sadar dan dibantu dengan pemerintah Pantai Bangsring mulai diremajakan kembali, penanaman terumbu karang terus dilakukan sampai akhirnya tempat ini menjadi wisata underwater yang cantik dengan di hiasi ikan-ikan terumbu karang yang berwarna warni, beragam aktifitas bisa kita lakukan disini diantaranya melakukan snorkeling dan diving di kebun terumbu karangnya dengan ditemani banyaknya ikan hias, mencoba berenang bersama hiu atau buat kalian yang suka hoping island silakan coba berperahu menyeberang ke pulau Menjangan Bali yang cukup indah.  

Bangsring Underwater

Berenang Bareng Ikan

TAMAN NASIONAL BALURAN

Taman Nasional Baluran merupakan salah satu Taman Nasional yang terdapat di daerah ini, karena memang Banyuwangi memiliki tiga Taman Nasional, yang pertama adalah Taman Nasional Meru Betiri yang terkenal akan pantai Green Bay-nya, Taman Nasional Alas Purwo yang terkenal mistis dan Pantai Triangulasi nya dan Taman Nasional Baluran yang terkenal dengan Savana Bekolnya, nah yang saya tulis disini yaitu Taman Nasional Baluran. Tempat ini memiliki beberapa ekosistem yang berbeda mulai dari hutan hujan dengan pepohonan yang rapat dan tinggi, savana padang rumput, Hutan Bakau serta pantai. Yang paling spesial dari tempat ini adalah adanya Savana Bekol yaitu padang rumput yang sangat menyerupai Africa, apalagi jika kita berkunjung pada musim kemarau, yang menambah cantik dari pemandangan savana disini adalah background Gunung Baluran yang sangat mempesona membuat berfoto disini menjadi daya tarik yang sangat sulit untuk dilewatkan, beberapa fauna unik juga bisa kita temukan disini seperti kerbau liar yang kadang berkubang bersama kawanannya, rusa yang malu-malu terlihat dari rimbunnya hutan, monyet yang dominan berkeliaran bebas, dan kalau beruntung sobat juga bisa bertemu burung merak yang terkadang menampakkan dirinya apalagi di musim kawin, pastinya tempat ini jangan sampai terlewat jika sobat berkunjung ke Banyuwangi. 

Savana Bekol Baluran

  
Mangrove Baluran

 Merak Baluran

PANTAI PULAU MERAH 

Bergeser agak jauh sedikit dari pusat kota kita akan disuguhi Pantai Pulau Merah, Pantai Pulau Merah merupakan Pantai yang terletak di Kecamatan Pesanggaran Banyuwangi, tempat yang begitu indah dengan garis pantai yang panjang dan luas, cukup landai cocok untuk bermain keluarga, akan tetapi karena ombak nya cukup besar kita disarankan berhati-hati ketika bermain air disini, tempat ini juga memiliki ikon yang unik karena tidak jauh dari bibir pantai kita bisa meihat pulau kecil, hijau nan indah yang menjadi background cantik disetiap foto selfie kita disini, bahkan pulau tersebut dapat kita kunjungi disaat air surut, karena ternyata di pulau itu juga bisa kita temukan Pura yang biasa digunakan untuk ibadah umat Hindu. Tips dari saya ketika berkunjung kesini datanglah dimusim panas karena terkadang liburan kita bisa diganggu badai yang datang apalagi sudah masuk musim hujan, sempatkan berbelanja buah naga di sepanjang jalan menuju pantai ini, karena buah naga disini termasuk yang terbaik, dengan harga yang sangat murah dan rasa yang sangat manis, karena memang daerah ini dijadikan sentra pertanian buah naga.   


Pantai Pulau Merah

AIR TERJUN JAGIR 

Selain Ijen, Pantai dan taman nasionalnya, Banyuwangi juga tidak kalah dalam menyuguhkan wisata air terjunnya, ada beberapa wisata air terjun yang bahkan kualitasnya layak untuk di tayangkan di televisi nasional, nah salah satu tempat yang bakal saya sampaikan adalah Air Terjun Jagir, Air Terjun yang terletak di Glagah Banyuwangi tempatnya tidak terlalu jauh kalau kita berwisata di kampung Osing, air terjun ini cocok untuk dijadikan destinasi liburan keluarga, karena tempatnya mudah diakses dan trekkingnya tidak terlalu lama, cuma sekitar sepuluh menit menuruni tangga, air terjun ini memiliki kualitas air yang sangat baik, jernih dan juga menyegarkan karena memang sumber air di tempat ini berasal dari mata air bahkan saya pernah mengunjunginya disaat hujan dan luar biasanya kolam di air terjunya tidak berubah warna menjadi keruh disaat sungai disekitarnya berubah menjadi coklat, jadi sudah tidak perlu di ragukan lagi akan kualitasnya, aktifitas yang sangat disarankan dilakukan ditempat ini adalah berenang di kolam jatuhan airnya bahkan kita bisa selfie underwater, dan juga biar labih asik buat sobat yang punya alat snorkeling boleh dicoba ditempat ini, karena walaupun kolamnya tidak terlalu besar kehidupan underwaternya cukup menarik menurut saya, dan tidak lupa mandi dibawah jatuhan airnya juga sangat layak untuk dilakukan, karena memang arus airnya tidak terlalu deras dan cocok dijadikan water massage.  

Jagir

Jagir 2

Floating di Jagir

AGROWISATA KALIBENDO

Tidak jauh dari wisata Air Terjun Jagir ada agrowisata Kalibendo yang menawarkan pengalaman berwisata agro ala-ala perkebunan, di tempat ini kita bisa merasakan kesegaran alam yang sangat luar biasa, disepanjang jalan menuju tempat ini juga kita disuguhkan beberapa suasana perkebunan yang hijau dan menyejukan mata, cocok untuk wisata keluarga setelah lelah bermain air di destinasi Air Terjun Jagir. Untuk sobat yang gemar landscape photografi saya jamin pasti terpuaskan di tempat ini karena menurut saya dilokasi ini banyak memberikan angle yang menarik dan berbeda untuk di capture, bahkan beberapa hasil foto saya juga banyak dijadikan sebagai ajang promosi untuk memperkenalkan tempat ini lebih baik. 

Kalibendo

Nah sob itu adalah beberapa destinasi yang bisa kita datangi jika kita berkunjung ke Banyuwangi, masih banyak sebetulnya destinasi majestic lainnya disini, buat sobat yang mau menambahkan silakan sampaikan di kolom komentar, atau bahkan sobat berencana mengajak saya untuk berkunjung kembali ke Banyuwangi untuk menyambangi destinasi lainnya juga saya pasti terima. Kesimpulannya dari destinasi yang saya sampaikan tersebut saya nilai seluruhnya memiliki keindahan yang luar biasa dan pastinya selalu membuat saya ingin kembali, bahkan setelah saya ceritakan kebeberapa sobat saya mereka jadi kepingin juga mencicipi pengalaman berwisata kelas dunia di tempat ini, nah sob layak sepertinya Banyuwangi jadi tempat yang wajib tercatat di travel note kalian semua. Sampai bertemu lagi dicerita selanjutnya, have fun.    

 




Komentar

Postingan Populer